Minut, Kompassulut.com– Memperingati Hari Ulang Tahun Desa Tatelu Rondor yang ke- 41 tahun,Pemerintah Desa Tatelu Rondor menggelar Ibadah Syukur yang dilaksanakan di Balai Desa Tatelu Rondor Kecamatan Dimembe Kabupaten Minahasa Utara. Kamis (25 September 2025).
Ibadah Syukur HUT Desa ini dihadiri oleh Kepala Dinas PMD Minut Fredrik Tulengkey, camat Dimembe Irwanto Senduk SE,Koramil Dimembe,BPD,Hukum tua Tatelu,Dimembe, para mantan Hukum Tua, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, serta seluruh masyarakat Desa Tatelu Rondor.

Ibadah Syukur HUT Desa Tatelu Rondor ini sendiri dipimpin oleh Pendeta Agustien Sintje Tulenen – Longdong M.Th.
Usai ibadah, dilanjutkan dengan sambutan Bupati Minut Joune Ganda, yang diwakili Kadis PMD Fredrik Tulengkey, Ia mengatakan, Desa memiliki peran penting dalam pradigma masyarakat untuk kemajuan bersama. Peran seperti ini telah ditunjukkan oleh desa Tatelu Rondor, sehingga boleh bersinergi dengan masyarakat, sehingga boleh membangun desa ini sampai dengan usia yang ke- 41 tahun.

Atas nama Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara, Bupati Joune Ganda dan Wakil Bupati Kevin W. Lotulung,mengucapkan Selamat HUT ke-41 tahun Desa Tatelu Rondor, dan banyak selamat atas pencapaian yang dicapai desa ini.
Sementara itu, Hukum Tua Desa Tatelu Rondor, mengajak kepada seluruh elemen masyarakat, dalam momentum perayaan HUT ke-41 tahun ini, agar dapat bersinergi, bekerjasama dan semangat dalam mewujudkan program-program pembangunan yang ada di desa, guna mewujudkan desa yang maju, dan sejahtera yang dampaknya akan dirasakan oleh masyarakat,
“Terima kasih kepada seluruh warga masyarakat desa Tatelu Rondor yang terus dan selalu mensuport pemerintah dalam melaksanakan dan menjalankan roda pemerintahan desa termasuk menopang berbagai program pembangunan,” ungkap Hukum Tua Mareyke Dungus.
Ditengah suka cita syukuran ini, dilengkapi dengan pemasangan lilin syukur ke-41Tahun Desa Tatelu Rondor, pertanda siap menjalani usia yang baru atas perkenanan Tuhan, yang dipasang dan ditiup bersama-sama oleh Hukum Tua Desa Tatelu Rondor Mareyke Dungus, didampingi Kadis PMD,Camat,dan Koramil, bersama panitia HUT yang hadir.
Diakhir acara HUT Desa Tatelu Rondor,para undangan disuguhi santap kasih bersama dan di hibur oleh tarian maengket Tarendem Tatelu Rondor,dan Line Dance.
(Billy)






